178 Miliar untuk Pilkada Maluku, Hari Ini Kampanye Dimulai

AMBON, SentralPolitik.com _ Pemerintah Provinsi Maluku, Komisi Penyelenggaraan Pemilu (KPU) Maluku dan Bawaslu akhirnya menyepakati anggaran Pilkada tahun 2024. Dana sebanyak Rp. 178 miliar untuk Pilkda Maluku.

Ketua KPU Maluku Syamsul Rifan Kubangun mengatakan, total anggaran Pilkada tahun 2024 telah di sepakati sebesar Rp. 178.575.843.200.

“Tadi kita dengan Pemda telah sepakati anggaran Pilkada khususnya Gubernur dan Wagub, dan tadi sudah di tandatangani dengan total anggaran sebesar Rp 178.575.843.200,” kata Kubangun kepada wartawan di Kantor Gubernur Lantai 2 Senin (27/11/2023).

Ia menyebut, kesepakatan itu di tandatangani bersam antara KPU, Pemda dan juga Bawaslu Provinsi Maluku.

Dia mengakui, sesuai instruksi Kemendagri bahwa pencairan anggaran yaitu 40 persen pada tahun 2023 dan 60 persen di tahun 2024.

“Setelah ini kita buka rekening kemudian akan di transfer paling lambat 14 hari. KPU sudah siap, dengan perincian 40 dan 60 persen ini tidak ada masalah,” ujarnya.

KAMPANYE

Pada kesempatan itu, Kubangun juga mengakui mulai Selasa (28/11/2023) hari ini, sudah mulai di lakukan kampanye.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar