31 Pejabat Maluku Tengah Ikut Uji Kompetensi

MASOHI, SentralPolitik.com _ Sebanyak 31 pejabat esalon II lingkup Pemerintah Kabupaten Maluku Tengah mengikuti uji kompetensi Pimpinan Tinggi Pratama (PTP).

Uji kompetensi berlangsung di lantai III Kantor Bupati, Rabu (27/12/2023). Tes ini sesuai Rekomendasi Menteri Dalam Negeri Nomor 100.2.2.6/8837/OTDA Tanggal 15 Desember 2023.

Serta Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) Nomor 4743/JP.00.01/12/2023 Tanggal 18 Desember 2023. B-4743/JP.00.01/12/2023.

EVALUASI

Penjabat Sekda Malteng, Jauhari Tuarita mengatakan uji kompetensi merupakan bagian dari evaluasi untuk memetakan kompetensi dan konsistensi ASN pada jabatan tinggi pratama.

“Hasil ini nanti jadi dasar merotasi pejabat ke jabatan baru yang berkompeten,” jelas Tuarita.

Maka dari itu, kata dia, dengan uji kompetensi ini, ASN Pemkab Maluku Tengah mampu mendorong suksesnya berbagai program pemerintah, pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *