Pemerintahan

Apel ASN Perdana Bupati Ozan Tekankan Disiplin ASN

×

Apel ASN Perdana Bupati Ozan Tekankan Disiplin ASN

Sebarkan artikel ini
Apel Perdana
Bupati dan Wakil Bupati Maluku Tengah menggelar Apel Perdana di Masohi, Senin (10/3/2025). F:F4S-

MASOHI, SentralPolitik.com _ Bupati Maluku Tengah Zulkarnain Awat Amir dan Wakil Bupati Mario Lawalata mengawali masa kepemimpinan dengan apel perdana bersama ASN, Senin (10/3/2025).

Apel ini menjadi momentum pertama bupati dan wakil bupati sejak Presiden Prabowo Soebianto melantik keduanya pada 20 Februari 2025 lalu.

Mengawali arahannya, Bupati menekankan disiplin kerja ASN.  Bagi ASN dengan kinerja baik berhak dapat reward.

“Disiplin, loyalitas penting. Tidak ada tempat untuk ASN santai, dan yang lalai tentu siap terima konsekuensi,” tekan bupati.

Ia juga mengingatkan koordinasi mesti berlangsung secara hirarki pemerintahan,  sehingga hubungan seluruh jenjang pemerintahan lebih harmonis, komunikatif dan  efektif.

“Tidak boleh ada bypass,  ” ingatnya.

Pria yang akrab dengan nama Ozan ini kembali mengingatkan Pilkada telah usai, dan mengajak semua pihak bersama-sama wujudkan visi pembangunan 2025-2030.

“Sinergi, partisipasi ASN untuk bersama-sama wujudkan Visi Pembangunan Maluku Tengah, ” ucapnya.

Adapun visi bupati Ozan-Mario mengacu pada konsep erdaya saing, sejahtera, aman, dan damai.

Baca Juga:

Bupati Terpilih Ozan-Mario Rangkul semua Bangun Maluku Tengah; https://sentralpolitik.com/bupati-terpilih-ozan-mario-rangkul-semua-bangun-maluku-tengah/

Dengan lima misi strategis diantaranya, pembangunan SDM, penguatan ekonomi, tata kelola pemerintahan, ketahanan sosial, dan pembangunan infrastruktur. (*)

Baca berita menarik lainnya dari SentralPolitik.com di Channel Telegram

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *