Hasil Survey Golkar Beredar di Tanimbar; Tingkat Kesukaan PF Paling Rendah

SAUMLAKI, SentralPolitik.com _ Hasil Survey Partai Golkar menyangkut Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Kepulauan Tanimbar beredar luas, Sabtu (08/06/2024).

Hasil survey yang belum terkonfirmasi ini beredar dari Group WA terutama di Kepulauan Tanimbar.

Dari Hasil Suvey Partai Golkar ini memaparkan Tingkat Pengenalan Bakal Calon dan Tingkat Kesukaan terhadap Bakal Calon.

Hanya empat kandidat yang masuk dalam survey itu masing-masing Hendrikus Jauhari Oratmangun (HJO), Julianus Aboyaman Uwuratuw (JAU), Dharma Oratmangun (DO) dan Petrus Fatlolon alias PF.

Menariknya pada survey ini menempatkan PF pada urutan pertama yakni 83,86 persen. Berikutnya DO pada angka 79,55 persen, JAU 61,14 persen. Sementara pada nomor buncit ada HJO.

Pada tingkat kesukaan JAU alias dokter Boy berada pada urutan pertama atau 76,95 persen. Urutan kedua Dharma Oratmangun dengan angka 75,14 persen, dan Hendrikus pada urutan ketiga yakni 68,72 persen.

Menariknya lagi, masih pada survey ini Petrus Fatlolon yang juga Bupati KKT periode 2017-2022 berada pada urutan yang paling rendah, alias paling tidak disukai dengan skor 64,50 persen.

PENDATANG BARU

Sementara Hendrikus Jauhari Oratmangun mengaku hasil itu wajar.

‘’Beta kan pendatang baru di Pilkada mas bro, jadi angka-angka itu cukup rasional,’’ katanya lewat aplikasi WA sambil menunjuk ada dua Oratmangun yang ikut pada survey itu.

Meski begitu dia menyatakan optimis dalam bertarung nanti. ‘’Yang terpenting Pilkada ini bisa menjadi momentum tepat untuk memacu diri bisa berbuat untuk Tanimbar,’’ katanya.

Soal penerimaan masyarakat? ‘’Ya kita serahkan kepada masyarakat yang berdaulat. Dan selaku orang percaya kita serahkan semua dalam tangan Tuhan Yesus,’’ singkatnya.

APRESIASI

Sementara Sekretaris RBU, Roy Jehubebjanan mengapresiasi hasil survey itu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *