Khabar24Parpol

NasDem Kabupaten Buru Buka Pendaftaran Wakil Bupati Dampingi MDR

×

NasDem Kabupaten Buru Buka Pendaftaran Wakil Bupati Dampingi MDR

Sebarkan artikel ini

NAMLEA, SentralPolitik.com _ DPD Partai NasDem Kabupaten Buru membuka pendaftaran Calon Wakil Bupati Buru, Kamis (2/05/2024).

Calon Wakil bupati ini akan mendampingi Muhammad Daniel Rigan (MDR) yang akan bertarung pada Pemilukada 2024 mendatang.

Advertisement
Iklan
Scroll kebawah untuk baca berita

“Secara terbuka untuk umum, bagi putra putri terbaik dalam persiapan calon kandidat wakil bupati mendampingi kandidat balon kandidat Bupati MDR,” kata Ketua Team Penjaringan Bangbang Riadi (BR) saat memberikan keterangan pers di Kantor DPD Nasdem Buru.

Ikut mendampingi Sekretaris tim Mohktar Ternate, Sekertaris DPD Buru, Darwis Lapodi dan sejumlah pengurus.

“Pintu kami terbuka untuk siapa saja, putra putri terbaik di Buru. well come, pintu terbuka,” sambung BR.

Darwis Lapodi menambahkan, para calon yang mendaftar wajib mengikuti semua pentahapan baik administrasi maupun verifikasi kelayakan sampai putusan nanti.

Disinggung soal isu di Medsos soal kandidat yang sudah menyebar dan akan mendampingi MDR, Lapodi membantahnya.

“Wacana publik di medsos itu belum pasti. Kami baru buka Pendaftaran secara resmi hari ini, ” kilahnya.

Terpisah, MDR menjawab media ini mengaku menyerah posisi wakilnya pada mekanisme Partai. Pihaknya juga tentu akan membangun komunikasi dengan partainya selain ada variabel yang menentukan.

Ia optimis menang, tapi juga berharap pesta demokrasi berjalan baik di bumi Bupolo itu.

“Saya siap menang menang dan menang. Tapi biarlah rakyat yang menentukan pilihannya, ” katanya bersemangat. (*)

Baca berita menarik lainnya dari SentralPolitik.com di GOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ozan-Mario
Khabar24

MASOHI, SentralPolitik.com _ Kampanye pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Maluku Tengah, Zulkarnain Awat Amir-Mario Lawalata berlangsung meriah. Tercatat kurang…