Pemerintahan

Resmi Sekolah Lansia, Pemkab Malteng Wujudkan Lansia Berdaya

×

Resmi Sekolah Lansia, Pemkab Malteng Wujudkan Lansia Berdaya

Sebarkan artikel ini
Sekolah Lansia
Pj Bupati Maluku Tengah Rakib Sahubawa saat meresmikan Sekolah Lansia di Masohi, Senin (21/10/2024). F:F4S-

MASOHI, SentralPolitik.com _ Penjabat Maluku Tengah Rakib Sahubawa mengatakan kualitas hidup dan ruang interaksi kelompok lanjut usia (Lansia) harus ditingkatkan.

Advertisement
Iklan
Scroll kebawah untuk baca berita

Salah satu kebijakan strategis untuk meningkatkan kualitas hidup, ruang interaksi dan pemberdayaan yaitu keberadaan Sekolah Lansia.

Saat ini Indonesia tengah menuju ageing population, kondisi ketika lansia di suatu daerah/ negara mengalami peningkatan secara progresif.

“Sekolah Lansia ini merupakan langkah penting dalam memberikan edukasi, pemberdayaan, dan dukungan bagi para lansia di wilayah kita,” kata Sahubawa saat meresmikan Sekolah Lansia di Kota Masohi, Senin (21/10/2024).

Mengingat kelompok Lansia bagian penting dari masyarakat yang tidak hanya membutuhkan perhatian kesehatan fisik, tapi juga pemenuhan kebutuhan sosial, psikologis, dan spiritual.

KUALITAS HIDUP

Dengan program ini dapat meningkatkan kualitas hidup mereka. memiliki ruang untuk berinteraksi, berbagi pengalaman.

‘’Serta memperdalam pengetahuan yang relevan dengan kebutuhan mereka,” ingatnya.

Sahubawa berharap momentum peluncuran Sekolah Lansia ini dapat menjadi salah satu cara untuk mengatasi masalah Lansia di masa depan.

Sehingga dapat meningkatkan kualitas hidup Lansia untuk menjadi lebih mandiri, sejahtera, dan bermartabat

“Saya mengapresiasi BKKBN Provinsi Maluku yang telah memberikan dukungan nyata melalui program-program seperti Sekolah Lansia, ” ujarnya.

Baca Juga:

Pj Bupati Negeri-kan 14 TK di Malteng, Guru Honorer Siap Naik Status; https://sentralpolitik.com/pj-bupati-negeri-kan-14-tk-di-malteng-guru-honorer-siap-naik-status/

Pilot project ini katanya harus terus diadaptasi untuk memperkuat ketahanan keluarga, kesejahteraan, dan manfaat bagi Lansia di bumi Pamahanunusa. (*)

Baca berita menarik lainnya dari SentralPolitik.com di GOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *