LANGGUR, SentralPolitik.com _ Pemerintah Kabupaten Maluku Tenggara merayakan Maulid Nabi Besar Muhamad SAW 1445H/2023M di Gedung Serba Guna Lar Vul Ngabal Kecamatan Kei Kecil, Selasa (19/9/23).
—
Pada kegiatan akbar ini, Bupati Malra Hi M Thaher Hanubun menghadirkan enam orang Qori dan Qoriah Internasional.
Mereka masing-masing Darwin Hasibuan, Mastia Lestaluhu, Muhammad Ridho Kei dan Gulam B H Rasna. Selain itu Abdul Sengkang Guruim dan Abdullah Fikri.
Qori dan Qoriah hadir bersama pada undangan, masyarakat dan unsur Forkopimda ini membuat Sholawat dan Tilawah menggema semakin agung di bumi Lar Vul Ngabal.
Ratusan Umat Muslim juga turut mengambil bagian dalam pelaksanaan Sholawatan serta Tilawah ini.
Pembacaan Ayat – Ayat suci Al-Qur’an mengawali rangkaian perayaan Sholawatan dan Tilawah ini. Nuasa terasa sangat mendalam saat malam menunjukan pukul 20.00 WIT.
Dalam pembacaan ayat – ayat Suci Al-Qur’an enam orang 6 Qori dan Qoriah Internasional ini berturut-turut melantunkan ayat Suci Al-Qur’an dengan gaya dan vokal tersendiri.
MALRA BERTILAWAH
Bupati Malra Hi M Thaher Hanubun dalam sambutannya mengatakan, kegiatan dengan tajuk ‘Maluku Tenggara Bertilawah’ ini sebenarnya sudah di rencanakan sejak bulan April 2023 lalu, pada momentum Puasa dan Lebaran 1444 H/2023.
Kegiatan ini bertujuan semata-mata guna peningkatan kualitas Iman dan Taqwa kepada Allah SWT.
‘’Sehingga dalam perencanaannya membutuhkan proses waktu yang cukup lama dan baru terlaksana pada saat ini,’’ beber Thaher.
Baca juga:
Ini Pesan KH Hendra Umar saat Tabliq Akbar di SBB:https://sentralpolitik.com/ini-pesan-kh-hendra-umar-saat-tabliq-akbar-di-sbb/
Usai sambutan bupati, acara selanjutnya penyampaian hikmah Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1445 H/2023 M oleh KH. Gulamuddin M.Si sekaligus do’a penutup.(*)