Ada Fenomena EKG Jantung di Anak-anak Maluku

Brigjen Said Latuconsina Sebut Itu Dihadapan Awak Media

AMBON, SentralPolitik.com _ Brigjen (Mar) Said Latuconsina menyebut, ada fenomena EKG Jantung pada anak-anak Maluku yang mengikuti seleksi prajurit TNI AL.

Danlantamal IX Maluku ini menyampaikan kondisi itu saat mengadakan silaturahmi bersama insan pers Kota Ambon (11/11) di pelataran kolam renang Tirto Sagoro Lantamal IX Ambon.

‘’Sebelum saya ke sini (Silaturahmi), saya sempat berdiskusi dengan Tim Kesehatan Angkatan Laut. Ternyata ada fenomena EKG (Elektrokardiogram) yang berhubungan dengan jantung bagi anak-anak kita,’’ katanya.

Dengan adanya fenomena  ini dia memerintahkan tim kesehatan untuk melakukan pemeriksaan berulang.

‘’Hal ini perlu kita evaluasi bersama, apa penyebab kekurangan-kekurangan anak-anak kita. Dan harus disiapkan jauh-jauh hari bila ada anak kita yang ingin bergabung dengan TNI Angkatan Laut,’’ kata dia.

Latuconsina mengaku sangat menyayangkan kondisi seperti itu. ‘’Kita sudah berjuang untuk memperbanyak kuota penerimaan TNI AL, tapi sayang ada banyak hal yang tidak bisa kita penuhi, untuk standar kesehatan dan lainnya,’’ kata dia dengan nada kecewa.

JALIN KEAKRABAN

Pada kesempatan ini dia menyampaikan bahwa Angkatan Laut terbuka untuk semua. Lewat kinerja pers, tugas-tugas dapat terpantau dan terpublikasi.

‘’Orang akan lebih banyak mengenal, dan terkadang rekan-rekan bisa mencari data atau informasi lain, sehingga kita bisa memberikan informasi dengan baik dan membantu membenahi segala hal,’’ katanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *