AMBON, SentralPolitik.com _ Sekretaris Kota Ambon Agus Ririmasse turun langsung meninjau beberapa titik banjir dan longsor yang terjadi kota Ambon Jumat (05/07/2024).
Seminggu terakhir hujan deras mengguyung Pulau Ambon menyebabkan banjir dan longsor pada sejumlah lokasi di Kota Ambon.
—
Adap sejumlah titik banjir yang mendapat perhatian dari Sekot Ambon bersama Kepala BPBD Kota Ambon, terutama Pasar Transit Passo dan Waiheru serta sejumlah titik lainnya.
‘’Peninjauan ini sesuai arahan dari Penjabat Walikota Ambon, karena cuaca sudah beberapa hari ini sangat ekstrim,’’ katanya.
Setelah meninjau sejumlah lokasi, Ririmasse langsung mengambil langkah-langkah untuk penanggulangan.
Pihaknya langsung mengambil langkah darurat bagi rRumah warga yang terdampak berupa bantuan darurat.
Ia selanjutnya menggambarkan di Passo ada beberapa rumah yang rusak dan perlu penangan darurat. Ada jalan setapak yang putus karena hujan deras dan banjir.
‘’BPBD maupun Dinas PUPR langsung mengambil langkah-langkah penanganan dengan menurunkan tim untuk membuat perencanaan,’’ kata dia.
Langkah cepat yang pemerintah lakukan untuk mencegah jangan sampai terjadi korban jiwa.
Pada kesempatan itu, Ririmasse juga menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada.
Baca Juga:
Bencana Terus Mengancam, Ririmasse Minta Tingkatkan Sistim Penanggulangan; https://sentralpolitik.com/bencana-terus-mengancam-ririmasse-minta-tingkatkan-sistem-penanggulangan/
“Saya menghimbau kepada seluruh warga masyarakat kota Ambon terutama yang tinggal di bantaran sungai dan lereng lereng gunung untuk waspadai cuaca ekstrim ini,’’ kata dia. (*)
Respon (4)