Organisasi

KPM Bone Jadi Mitra Strategis Pembangunan Maluku Tengah

×

KPM Bone Jadi Mitra Strategis Pembangunan Maluku Tengah

Sebarkan artikel ini
KMP Bone
Sekretaris Daerah Maluku Tengah, Rakib Sahubawa melantik KPM Bone di Masohi. f:F4S-

MASOHI, SentralPolitik.com – Sekretaris Daerah Maluku Tengah, Rakib Sahubawa menyebut KPM Bone sebagai mitra strategis pembangunan Maluku Tengah.

Sahubawa menyampaikan itu saat melantik Dewan Pengurus Kabupaten (DPK) Kerukunan Perantau Masyarakat Bone (KPM Bone) Maluku Tengah Periode 2025 – 2030 di Kota Masohi, Sabtu (24/1/2026).

Sekda menegaskan rapat kerja hendaknya menjadi ruang konsolidasi, perumusan program yang realistis, terukur, dan selaras dengan arah kebijakan pembangunan daerah.

“Sejalan dengan semboyan luhur “Sekali Layar Terkembang, Pantang Surut Biduk Ke Belakang,” katanya.

Semboyan itu mengandung pesan moral tentang keteguhan tekad, konsistensi perjuangan dan komitmen untuk terus melangkah maju, menghadapi tantangan, serta berkontribusi nyata bagi daerah dan bangsa.

Pelantikan dan rapat kerja mengambil tema” KPM Bone Dekat Tanpa Sekat dalam Semangat Sipanalebbi, Hadir Untuk Melayani Berkolaborasi dan Berinovasi dalam Kabaikan.”

Baca Juga:

Hadiri HUT Perdana Paguyuban Jawa di Buru, Ini Bantuan Ina Latu Maluku; https://sentralpolitik.com/hadiri-hut-perdana-paguyuban-jawa-di-buru-ini-bantuan-ina-latu-maluku/

Hadir dalam kegiatan Forkopimda Maluku Tengah, staf ahli, pimpinan OPD, Ketua DPP KPM Bone Provinsi Maluku, Ketua DPK KPM Bone Malteng, serwa warga Bone se-Maluku Tengah. (*)

Baca berita menarik lainnya dari SentralPolitik.com di Channel Telegram