Pemkot & Bank Maluku Teken PKS KKI, Selanno: Triwulan II Seluruh OPD Gunakan KKPD

Nah dalam pelaksanaan ke depan kalau kita tidak menggunakan KKPD akan mengalami kesulitan dari sisi pertanggungjawaban. Kemudian dari sisi pelayanan mempercepat dalam tugas pelayanan baik di internal OPD maupun aktifitas pelayanan public.

“Jadi KKPD ini sangat bermanfaat bagi kita dari sisi pertanggungjawaban, begitupun pelayanan bisa berjalan maksimal,” ucapnya.

Karena itu pihaknya mengucapkan terima kasih kepada unsur Bank Pembangunan Daerah Maluku, karena sejak awal komunikasi dan bisa terealisir hari ini.

EKOSISTIM DIGITAL

Sementara itu, Dirut Kepatuhan PT. Bank Maluku-Malut, Abidin juga memberikan apresiasi yang tinggi kepada Pemerintah Kota Ambon, khususnya BPKAD yang bisa mengimplementasikan KKI.

Menurutnya, sistem pembayaran di Indonesia berkembang sangat cepat semakin luas. Perluasan jaringan telekomunikasi dan makin baiknya ekosistem digitalisasi di Indonesia e-commerce.

Begitupun iptek  dan  jasa transportasi  berbasis aplikasi  menyebabkan kebutuhan akan  sistem pembayaran  yang aman, efisien, lancar dan handal terus meningkat.

‘’Bahkan, berbagai inovasi terkait cara sarana pembayaran yang marak ditawarkan untuk memper murah dan mempercepat proses transaksi,’’ kata Abidin.

Pendatanganan PKS merupakan pintu bagi kita untuk mengawali pola kerja yang sistematis dalam melakukan pengelolaan potensi yang ada di dalamnya. Salah satunya penerapan smart for freemance dan celse Society.

Baca Juga:

Pemkot Siap Bayar TPP ASN, Asal Penuhi Tiga Syarat Ini :https://sentralpolitik.com/pemkot-siap-bayar-tpp-asn-asal-penuhi-tiga-syarat-ini/

‘’Implementasi ini menjadi terobosan untuk mendukung integritas keuangan digital di Pemerintah Kota Ambon yang diharapkan akan berkontribusi pada optimalisasi pengelolaan kas daerah dan pertumbuhan ekonomi melalui peningkatan keuangan inklusif kesehatan fiskal dan efisiensi ekonomi,’’ tandasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *