Khabar24

Seira Blawat Tanah Ibu, Jadi Pijakan Boy Uwuratuw Sasar Tanimbar 1

×

Seira Blawat Tanah Ibu, Jadi Pijakan Boy Uwuratuw Sasar Tanimbar 1

Sebarkan artikel ini

SAUMLAKI, SentralPolitik.com _ Usai mengunjungi kampung ayahnya di Pulau Selaru, Rabu (11/09/2024), dr Julianus Aboyaman Uwuratuw alias Dokter Boy bertandang ke Desa Welutu, desa asal ibunda tercinta Yohana Masela di Pulau Seira, Kecamatan Wermaktian.

Advertisement
Iklan
Scroll kebawah untuk baca berita

Welutu merupakan satu dari lima desa di pulau itu. Ada 5 desa di sana yakni, Weratan, Temin, Welutu, Rumasalut dan Kamatubun. Orang sering menyebutnya Desa 51 Seira Blawat.

Sedangkan wilayah administrasi Wermaktian ini terdapat 9 desa, 4 desa lainnya terpisah, berada di Pulau Yamdena, yakni Desa Batu Putih, Marantutul, Makatian, dan Desa Wermatang.

Kota kecamatan dimana Boy kecil lahir dan tumbuh menjadi pribadi yang tangguh ini sangat terkenal dengan hasil lautnya yakni, Udang atau Lobster, Ikan Kerapu, hingga penghasil Telur Ikan Terbang yang menjadi komoditi unggulan di sana.

Tak dipungkiri, Seira Blawat ini menelorkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang mumpuni, salah satunya adalah sosok Dokter Boy dan SDM unggul lainnya.

MINTA DOA RESTU DUAN BESAR

Sebagai putra asli Tanimbar dan sebagai anak yang tumbuh dengan Tradisi Bakar Batu, Dokter Boy merasa terpanggil melayani masyarakat di seantero Tanimbar dengan talenta dan bakat yang dimilikinya.

Maju sebagai Bakal Calon Bupati di Pilkada kali ini, dirinya tak lupa kembali ke desa kelahirannya Welutu, untuk kasih suara sanak famili di sana, terutama meminta doa restu dari saudara-saudara ibunya yang disebut Duan Besar serta leluhur di sana.

Semenjak tiba dengan menumpangi SpeedBoat di pantai desa, masyarakat dan tetua adat desa menyambut dokter Boy.

Penerimaan secara adat dan tari-tarian mengiringi langkah kakinya menuju Rumah Tua tempat dirinya lahir.

Tak lupa Dokter Boy kemudian mengunjungi satu per satu rumah milik Duan Besarnya di sana.

Mereka saling melepas rindu antara anak dengan orang tua, saudara kandung dengan saudara-saudari sepupu lainnya, hingga teman-teman seangkatan dirinya.

PASTI MENANG DI SEIRA

Kehadiran Dokter Boy Uwuratuw di Seira Blawat membawa image dan kebanggan tersendiri. Ini terbukti begitu banyak warga yang menjemput dan hadir dalam perjalanan selama 2 hari dirinya di sana.

Ketua Relawan Boy Uwuratuw (RBU) di Desa Themin, Otis Warbal, kepada SentralPolitik.com dengan tegas katakan bahwa Dokter Boy akan mendapatkan perolehan suara yang besar di Seira.

Hal itu ia yakini berdasarkan tingkat popularitas dan pelayanan Dokter Boy yang tanpa pamrih terhadap berbagai keluhan kesehatan siapa saja warga di sana.

Selain itu, jumlah keluarga besar dari garis ibu juga tersebar di seantero Desa 51 Seira, serta setiap masyarakat yang tak akan pernah melupakan jasa-jasa dari Lukas Uwuratuw sebagai sosok orang tua dari Dokter Boy yang pernah memimpin Tanimbar sebagai Wakil Bupati pertama, kala kabupaten itu terbentuk dengan nama Kabupaten Maluku Tenggara Barat (MTB).

“Beta punya Kakak Boy banyak tolong warga di Seira yang alami sakit dengan bakat dan talenta yang dimiliki. Dia punya mama juga punya keluarga besar tersebar di 51 Seira iniini, “ katanya.

BANYAK BERBUAT

Apalagi saat Lukas Uwuratuw menjadi Wakil Bupati, tolong orang paling banyak. Jadikan banyak orang Seira kerja sebagai PNS.

“Warga tidak bisa melupakan itu, apalagi yang maju calon Bupati ini anaknya sendiri. Kakak Boy akan dapatkan banyak suara di Seira,“ tegas Otis Warbal.

Ia juga berharap, pemimpin yang terpilih nanti seperti Dokter Boy dengan Poli Lalamafu dapat membawa perubahan dan berkat bagi Tanimbar, lima bahkan hingga sepuluh tahun ke depan.

Baca Juga:

10 Soa di Adaut Sumpah Adat Pilih Boy Uwuratuw jadi Bupati; lhttps://sentralpolitik.com/10-soa-di-adaut-sumpah-adat-pilih-boy-uwuratuw-jadi-bupati/

Ini sesuai tujuan mulia pasangan ini yakni, membuat ’Tanimbar Sejahtera, Maju, dan Berkepribadian Duan Lolat’. (*)

Baca berita menarik lainnya dari SentralPolitik.com di GOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *