Bantah Lakukan Pertemuan Politik, 2 ASN Bursel Kirim Klarifikasi

NAMROLE, SentralPolitik.com _ Setelah terungkap pertemuan berbau politik dengan Balon Wakil Bupati Buru Selatan Ir Fritz Penehas Lesnussa,M.Si pada (29/4/2024), dua orang ASN Buru Selatan melayangkan klarifikasinya pada Selasa malam (30/4).

Kedua ASN ini yakni Kabag Pemerintahan, Muhammad Rifandi Daties dan Bendahara Dinas Pendidilkan, Boyke Manutilaa.

Dalam rilisnya kepada media ini, keduanya membantah telah melakukan pertemuan yang berbau politik di penginapan Golden Alfris, Namrole dengan bakal calon Wakil Bupati Buru Selatan Ir Frits Penehas Lesnussa,M.Si.

“Dengan pa Frets Lesnussa semalam itu hanyalah pertemuan biasa, bukan pertemuan politik ataupun membicarakan hal-hal yang bersifat politik dalam bentuk apapun,” tulis Boyke Manutilaa.

Boyke menjelaskan terkait percakapan antara dirinya dengan Margo Lesnussa yang merupakan koordinator Tim Keluarga bakal calon Wakil Bupati Bursel Hemfri Lesnussa adalah bentuk candaan antara dua kawan lama yang baru berjumpa.

“Itu candaan saja sebagai teman. Kan saya sudah lama sekali baru bertemu dengan bung Margo, ” tulis Manutilaa.

PERTEMUAN BIASA

Sementara itu Kabag Pemerintahan Setda Bursel Muhammad Rivandi Daties membantah pihaknya sengaja memecah belah kerukunan keluarga besar Lesnussa di Buru Selatan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar