Ini Alasan Mengapa Kejari Tanimbar Disebut Tebang Pilih

Sumber media ini juga menyebut, kalau kejaksaan bekerja independen dan tidak dilatari niat busuk, mestinya Sekretariat Daerah yang diperiksa duluan, sebab kerugian negara paling besar pada Sekretariat daerah.

Begitupun dengan Bagian Humas yang memiliki nilai yang nyaris sama dengan Bagian Umum, tapi belum diproses lanjut.

Tapi ternyata kejaksaan hanya memilih Bagian Umum untuk diproses lanjut.

‘’Sedangkan Sektretariat Daerah dan Bagian Humas adem-adem saja. Nah, disitulah publik menilai kalau kejaksaan negeri Saumlaki sudah dicecoki dengan kepentingan sehingga dua bagian berjalan lamban. Karena itu kenapa mereka disebut seperti ‘’keong racun”. Sudah berjalan lamban, dicecoki kepentingan pula,’’ katanya.

Sumber-sumber lainnya menyebutkan kalau pada kasus ini ada permainan antara oknum-oknum kejaksaan dengan mereka yang paling bertanggung jawab di Sekretariat Daerah dan Bagian Humas dan berjanji dua bagian itu tidak akan diproses lanjut.

‘’Informasi yang beredar, proses hukum di dua bagian lain tidak akan berlanjut, karena ada salah satu kepala seksi sudah bermain pada dua instansi itu. Kepala Seksi itu katanya sudah pindah (mutasi) dari Kejari Saumlaki,’’ ulasnya.

Baca juga:

https://sentralpolitik.com/kejari-kepulauan-tanimbar-dinilai-tebang-pilih/

Sumber ini kembali meminta agar Kejaksaan Negeri Saumlaki memberikan penjelasan secara transparan kepada publik sehingga kasus dugaan korupsi pada tiga bagian di KKT ini tidak menjadi bola liar ditengah masyarakat Tanimbar. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *