Tanpa Mahar PDI Perjuangan Tanimbar Buka Pendaftaran Cakada, Tolak ‘Nasompun’

Kata Jidon, penjaringan terbuka untuk umum. Selama ini ada rumor bahwa PDIP hanya mau mengakomodir kader partai.

‘’Instruksi terbuka untuk umum. Semua kader potensial di Tanimbar punya hak yang sama. Meski PDIP KKT punya kader yang siap, tapi tidak menutup kemungkinan kader luar partai,” tegasnya.

Syaratnya umumnya yakni merupakan warga NKRI. Namun yang paling penting memiliki akhlak yang baik. Sebab menurut Jidon, calon pemimpin daerah harus mempunyai mental yang baik untuk membangun Tanimbar.

NASOMPUN

DPC sendiri telah menyiapkan 7 orang tim penjaringan yang melihat sekaligus memetahkan politik pada setiap balon calkada.

“Dengan mengumumkan pendaftaran ini sekaligus membantah isu bahwa PDIP sudah punya calon,’’ katanya.

Ia juga menyebut kalau pihanya juga akan melakuan survey kepada para bakal calon yang mendaftar. Dan menolak kader yang Nasampun.

Baca Juga:

Gas…! Usai Lebaran PDIP KKT Buka Pendaftaran Balon Bupati ; https://sentralpolitik.com/gas-usai-lebaran-pdip-kkt-buka-pendaftaran-balon-bupati/

‘’Kita akan survey. Tanimbar membutuhkan pemimpin yang memiliki hati untuk rakyat dan negeri ini serta tidak nasompun,’’ tutupnya dengan istilah lokal Tanimbar yang berarti suka bicara kelemahan orang lain (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar