MI Dipanggil Menghadap ke DPP PDI Perjuangan, Apa Hasilnya?

'Begini Percakapan Lengserkan MI'

AMBON (SentralPolitik) – Spekulasi soal pergantian Murad Ismail dari jabatan Ketua DPD PDI Perjuangan Maluku terus menggelinding.

Bahkan, kabarnya Murad Ismail dipanggil menghadap Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Megawati Seokarnoputri Kantor DPP PDI Perjuangan, bilangan Menteng Jakarta Pusat, untuk menerima SK Pemecatan.

Lantas apa isi pembicaraan Murad dengan unsur DPP PDI Perjuangan?

Sumber-sumber Koran ini di DPP PDI Perjuangan menyebutkan kalau ternyata saat di DPP, Murad bukan berhadapan dengan Megawati tapi dia diterima Ketua DPP, Djarot Saiful Hidayat dan Komarudin Watubun.

‘’Jadi pak Murad diterima oleh pak Jarot dan pak Komar. Cuma mereka berdua yang menerima pak Murad di ruangan khusus. Ada satu lagi juru tulis, sepertinya sekretaris pak Djarot,’’ jelas sumber tadi, sore tadi.

Sumber yang ikut melihat kehadiran Murad di Kantor DPP PDI Perjuangan ini malah sempat menguping hasil pembicaraan mereka.

Didesak hasil pembicaraan, sumber tadi menyebut saat pertemuan justru Murad Ismail yang balik marah-marah ke DPP PDI Perjuangan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *